Noken Post – Direktur Eksekutif Perkumpulan Keluarga Berencana Indonesia (PKBI) Daerah Papua, Johanis Philips Reawaruw yang disapa Bung Ais, memaparkan Program Pencegahan HIV untuk Komunitas Pekerja Seks Perempuan, di 6 Kabupaten/Kota wilayah Propinsi Papua tahun 2022-2023, dengan dukungan dana dari GF-ATM. Kegiatan tersebut berlangsung di ruang rapat Kantor KPA Provinsi Papua tepatnya 14 Februari lalu yang dihadiri Wakil Ketua KPA Propinsi Papua, dr. Gamael Enumbi dan segenap pengurus lainnya termasuk kepala devisi dan staf Komisi Penanggulangan AIDS Propinsi Papua. (23/02)
dr. Gamael Enumbi, Wakil Ketua KPA Propinsi Papua dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada Perkumpulan Keluarga Berencana Indonesia (PKBI) Daerah Papua atas inisiatif PKBI Daerah Papua yang telah bersedia bersama KPA Propinsi Papua berdiskusi tentang pelaksanaan Program Pencegahan HIV pada Pekerja Seks Perempuan di 6 Kabupaten/Kota Propinsi Papua.
Pada kesempatan tersebut Gamael mengatakan, “Kami minta bantuan PKBI Daerah Papua untuk bersama-sama mencegah dan menanggulangi HIV di Papua” tegasnya.
Ia menambahkan, “Apa yang dilakukan PKBI Papua saat ini sejalan dengan komitmen Gubernur Propinsi Papua yang diamanatkan melalui KPA Papua untuk menyelamatkan yang tersisa karena kasus HIV di Papua tinggi sekali, sehinga perlu secara bersama-sama menyelesaikan masalah ini khusunya di 29 Kabupaten/Kota di Propinsi Papua, terang Gamael.
“Saat ini Pemerintah Daerah Propinsi Papua serius untuk melihat masalah HIV, dimana goal yang diharapkan agar orang Papua terhindar dari HIV AIDS. Tingginya angka kasus HIV seiring dengan tingginya angka kekerasan dalam rumah tangga, sehingga harus sama-sama dicegah, jangan terjadi infeksi baru HIV dan jangan lagi ada orang Papua yang meninggal karena HIV “, urai dr. Gamael Enumbi optimis.
PKBI Daerah Papua selaku Sub-Sub Recipient (SSR) dengan SR yaitu Yayasan Kerti Praja dan Principal Recipient (PR) adalah Indonesia AIDS Coalition (IAC). PKBI Papua melaksanakan intervensi program HIV untuk pekerja seks perempuan di 6 Kabupaten/Kota yaitu Kabupaten Jayapura, Nabire, Mimika, Merauke, Jayawijaya dan Kota Jayapura.
Ais Reawaruw mengatakan “Dalam catatan pelaksanaan kerja-kerja penanggulangan HIV di Tanah Papua, PKBI Papua sejak tahun 1996 hingga saat ini atau kurang lebih 26 tahun PKBI Papua terus bekerja dalam upaya penaggulangan HIV “.
Ia menambahkan semua ini karena dukungan dan kerjasama semua pihak termasuk Komisi Penanggulangan AIDS Propinsi Papua serta kepercayaan yang diberikan dari berbagai lembaga donor, ujar Ais Reawaruw yang menjabat sebagai Direktur Eksekutif Daerah PKBI Papua tertanggal 1 Januari 2022 lalu.
Informasi yang dikumpulkan Noken Post, sosok Ais Reawaruw dikenal sebagai aktivis dan pegiat HIV AIDS di Tanah Papua yang memahami strategi intervensi program penanggulangan HIV, salah satunya intervensi program pada populasi kunci Pekerja Seks Perempuan. (Will)
di sadur dari berita https://nokenpost.com/ais-reawaruw-direktur-eksekutif-pkbi-papua-penting-intervensi-program-hiv-pada-populasi-kunci-pekerja-seks-perempuan/